3 Keuntungan Membeli Saham BCA

0
Keuntungan Membeli Saham BCA

Persentase Harian

Keuntungan Membeli Saham BCA – Siapa yang tidak mengenal Bank BCA. Salah satu bank terbesar di Indonesia ini merupakan bank yang selalu memberikan kepuasan bagi para nasabahnya.

Selain keuntungan yang dirasakan oleh nasabah, Bank BCA juga memberikan manfaat bagi para investornya di saham BBCA. Salah satu saham perbankan di Bursa Efek Indonesia yang termasuk dalam saham first liner ini merupakan saham perbankan blue chip di Indonesia. Yuk simak apa saja keuntungan membeli saham BCA berikut ini:

Keuntungan Membeli Saham BCA

Sebelum kamu berinvestasi di saham BBCA, yuk simak dulu apa saja keuntungan yang bisa kamu dapatkan:

1. Saham BCA Memiliki Fundamental Kuat

Saham BBCA yang termasuk dalam saham blue chip ini memiliki fundamental yang kuat. Salah satu bukti bahwa saham BBCA memiliki fundamental kuat adalah saham BBCA memiliki nilai EPS yang positif pada 5 tahun terakhir.

Hal ini menunjukkan bahwa bank BCA memiliki profitabilitas yang baik selama bertahun-tahun. Selain EPS, ukuran perusahaan bank BCA juga merupakan salah satu perusahaan terbesar di Bursa Efek Indonesia. Poin-poin ini akan sangat penting bagi para penganut analisis fundamental.

2. BCA Memiliki Brand yang Dikenal Masyarakat

Keuntungan lain ketika membeli saham BCA adalah bank BCA memiliki brand yang dikenal secara luas oleh masyarakat Indonesia. Bank BCA dikenal memiliki pelayanan yang baik di segala lini. Mulai dari teller bank hingga satpam Bank BCA.

Bagi seorang investor pemula. Salah satu hal yang bisa dijadikan sebagai bahan pengambilan keputusan adalah apakah suatu perusahaan tersebut dikenal oleh masyarakat luas dan apakan produk-produk yang dimilikinya sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Jika kedua hal tersebut sudah memenuhi, kamu bisa memasukkan perusahaan tersebut dalam watchlistmu.

3. BCA Memberikan Passive Income bagi Para Investornya

Selain capital gain, seorang investor akan mengincar passive income ketika berinvestasi pada suatu saham. Passive income dalam saham adalah dividen. Bank BCA selalu memberikan dividen setiap tahunnya.

Dividend Payout Ratio saham BBCA cukup tinggi yaitu rata-rata 30%-50% dari net income tahun sebelumnya. DPR yang terjaga, akan membuat investor tetap mendapatkan keuntungan jangka pendek (dividen) serta keuntungan jangka panjang berupa ekspansi bisnis perusahaan.

Sekian artikel mengenai keuntungan membeli saham BCA. Nantikan artikel lain mengenai keuntungan membeli saham-saham lainnya di Bursa Efek Indonesia.

Persentase Harian adalah blog keuangan, bisnis, dan gaya hidup yang meningkatkan pengetahuanmu hari ini.

Apakah artikel ini bermanfaat?
5/5

Leave a Reply

error: Content is protected !!
Kami Terlindungi
EZ Financial Planning